Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita

Liburan bersama Keluarga Besar

Mendekatkan Mendekatkan anak dengan keluarga besar adalah kewajiban Mom dan Dad. Agar tak hanya sekedar berkunjung saat mengenalkan anak ke saudara-saudaranya, Mom bisa mengakalinya dengan melakukan cara-cara seru, misalnya dengan liburan bersama keluarga besar. Agar liburan ini seru dan menyenangkan, ada beberapa tips yang bisa Mom lakukan:

Featured Story

Tips Orangtua Membantu Anak Berpikir Kreatif

 

1. Pilih tempat yang tidak terlalu jauh

Tidak usah muluk-muluk berencanakan acara liburan ke luar pulau atau luar negeri, pilih saja tempat liburan yang dekat dan praktis, misalnya kota tetangga atau pantai yang tidak terlalu jauh. Dengan demikian, Mom juga tidak akan terlalu kewalahan mengatur persiapannya. 

 

2. Tidak perlu terlalu lama

Seandainya anak belum terlalu akrab dengan keluarga besar yang lain, pilih saja liburan yang hanya pulang hari agar anak tidak kewalahan atau malah rewel. Menghabiskan waktu untuk piknik, jalan-jalan di kebun binatang, atau bermain air di pantai terdekat sudah cukup untuk membangun kedekatan tahap awal. 

 

3. Pilih tempat tujuan liburan yang menyediakan kegiatan untuk semua orang

Yang perlu diingat, keluarga besar bisa terdiri dari kakek-nenek sampai ke cucu yang masih bayi. Jadi, tempat tujuan liburan harus dipilih dengan cermat agar semua orang bisa bersenang-senang dan punya kegiatan untuk dilakukan. 

 

4. Persiapan yang matang

Seandainya Mom merencanakan liburan yang cukup lama, pastikan semua dipersiapkan dengan matang. Lupakan gagasan untuk mencari hotel begitu sampai di kota tujuan, apalagi saat musim liburan. Untuk lebih nyamannya, pilihlah vila yang memungkinkan semua anggota keluarga untuk berkumpul bersama.

 

5. Siapkan mental anak

Jika anak jarang bertemu dan berkumpul dengan keluarga besar, maka biasakan ia sejak awal untuk menerapkan etika pergaulan. Misalnya ke saudara-saudara yang lebih tua, harus bersikap sopan dan mencium tangan saat bertemu. Sementara ke saudara yang seumur, ia harus mau berbagi mainan dan membaur. Jika anak Mom adalah anak tunggal, pengalaman berlibur bersama akan mengajarinya untuk lebih tenggang rasa dan tidak egois.

Sri Utami Saroh
paling asik nih, liburan rame-rame bersama keluarga
Sri Utami Saroh
makin asik dan makin seru
Explore More

Belajar Bisa di Mana Saja, Busy Bags...

Article- 11 Mar 2018

Anak Jadi Pemalu Saat Berada di...

Article- 22 Nov 2017

Pilih Termometer yang Paling Pas Untuk...

Article- 05 Oct 2016