Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita

Yoga untuk Anak

Berlatih fisik seperti renang, bersepeda, lari dan bermain bola mungkin sudah menjadi kebiasaan yang dilakukan anak selama ini. Nah, kenapa Mom tidak coba mengenalkan aktivitas yoga? Olah fisik sekaligus jiwa yang satu ini tidak hanya diperuntukkan bagi orang dewasa, lho. Anak-anak juga bisa memperoleh banyak manfaat dari yoga, di antaranya membantu mereka meningkatkan konsentrasi/fokus serta memberikan sarana pada anak-anak untuk melepas stres. Yoga juga dapat meningkatkan body awareness pada anak melalui pengenalan terhadap anatomi tubuh dan meningkatkan kepercayaan diri. Artinya, yoga membantu anak secara fisik maupun pikiran.

Featured Story

Lakukan Perubahan Dimulai Dari Diri Sendiri

 

Manfaat yoga secara fisik & mental

Bagi fisik, yoga pada anak memberi manfaat yang kurang lebih sama dengan orang dewasa, antara lain:

- Meningkatkan kekuatan otot, membuat tubuh kuat, lentur dan relaks

- Menyeimbangkan produksi hormonal dan meningkatkan sirkulasi darah, sehingga meningkatkan kesehatan secara menyeluruh dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh

- Mengolah tulang punggung dan sistem saraf pusat serta meningkatkan koordinasi tubuh

- Memperdalam napas, yang berarti meningkatkan asupan oksigen yang akan melancarkan kinerja organ tubuh, juga meningkatkan konsentrasi dan ketenangan pikiran.

 

Sedangkan, secara mental dan pikiran, yoga bagi anak bermanfaat untuk:

- Memberi sensasi feel good, meningkatkan rasa menghargai diri sendiri, serta kemampuan untuk berekspresi sehingga dapat mengoptimalkan minat dan bakat yang dimiliki seorang anak

- Mengasah daya imajinasi dan empati anak. Melakukan pose-pose yoga yang cukup banyak memakai nama hewan, tumbuhan dan benda-benda alam lain, sambil membayangkan benda aslinya akan membuat daya imajinasi mereka berkembang

- Melatih anak-anak untuk memiliki disiplin diri, sebagaimana yang terlihat dari cara berlatih yoga. Latihan yoga ‘menuntut’ setiap gerakan dilakukan dengan teliti dan hati-hati, menahan beberapa pose, dan melakukan teknik napas dengan baik

- Membangun komunikasi dan kedekatan di antara anggota keluarga. Latihan yoga yang dilakukan bersama bisa menjadi bahan obrolan atau diskusi yang baik.

 

Teknik Yoga Aman untuk Anak

Jenis yoga yang cocok buat anak adalah yang bersifat aman dan sesuai dengan pertumbuhan emosional dan fisiknya. Supaya Mom punya gambaran, ini yang biasanya dilakukan di kelas yoga anak:

1. Menggabungkan latihan yoga dan kegiatan bercerita, aktivitas ketrampilan tangan dan aneka permainan. Misalnya, ada beberapa gerakan yoga untuk anak yang meniru gerakan binatang seperti mengaum atau menggunakan alat bantu seperti boneka untuk latihan mengatur napas

2. Banyak gerakan yoga yang mengambil tema dari alam, seperti postur pohon, postur gunung, postur ksatria dan lainnya. Postur ini baik diajarkan untuk anak karena setiap postur memiliki latar belakang filosofi tentang penghormatan terhadap alam beserta isinya

3. Melakukan yoga games yang mendukung kerjasama serta pola pikir ’win-win’. Yoga tidak bersifat bersaing (kompetitif). Semua anak memiliki perbedaan fisik, jadi selalu ada modifikasi menyesuaikan kemampuan kognitif dan fisik anak

4. Menggunakan kalimat-kalimat peneguhan (afirmasi) sebagai pesan positif yang akan memunculkan rasa tentram, damai, cinta dan kasih sayang pada diri anak

5. Menggunakan teknik-teknik yoga yang bersifat introspektif seperti meditasi, konsentrasi, fokus, bernapas dan relaksasi. Cara ini bisa melatih anak agar dapat menggunakan teknik yoga untuk menenangkan diri dan memusatkan perhatiannya.

Winda Ruwinda Ningsih
Dicoba...
Yuliana Yoeli
harus di coba nih
Explore More

Cara Mudah Ajarkan Anak untuk Bersikap...

Article- 05 May 2018

Sopan Berpakaian Santun Dalam Perilaku

Article- 09 Jan 2015

Pentingnya Membacakan Cerita untuk si...

Article- 24 Nov 2011