Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Tanya Psikolog
Mom Mitha Estalina
anak jago kandang saya ibu dari seorang putri berusia 4,5 thn yang sangat lincah, ceria dan penuh semangat hanya jika di rumah dan di dekat orang2 yang sudah dia kenal. berbagai cara saya lakukan, mengajaknya bermain di taman, berkunjung ke rumah saudara yang memiliki anak kecil sampai bersekolah supaya bertemu teman baru,. namun, belum ada kemajuan yang cukup berarti. yang ingin saya tanyakan, apakah fase ini wajar dialami oleh anak? apa yang harus saya lakukan agar anak saya juga ceria dan lincah jika di luar rumah? trims
anak jago kandang oleh Mom Mitha Estalina saya ibu dari seorang putri berusia 4,5 thn yang sangat lincah, ceria dan penuh semangat hanya jika di rumah dan di dekat orang2 yang sudah dia kenal. berbagai cara saya lakukan, mengajaknya bermain di taman, berkunjung ke rumah saudara yang memiliki anak kecil sampai bersekolah supaya bertemu teman baru,. namun, belum ada kemajuan yang cukup berarti. yang ingin saya tanyakan, apakah fase ini wajar dialami oleh anak? apa yang harus saya lakukan agar anak saya juga ceria dan lincah jika di luar rumah? trims
Psikolog Anna Surti Ariani 'Nina'
Psikolog Anna Surti Ariani 'Nina'
Hai Mom Mitha, Wajar kok anak balita (juga yang lebih besar) lebih lincah dan ceria di rumah dibandingkan di luar rumah. Sisi bagusnya, anak merasa aman dan nyaman di rumah, ini pondasi yang baik buat perkembangan psikologisnya kok. Supaya bisa ceria dan lincah di luar rumah juga, maka anak juga perlu merasa aman dan nyaman di luar rumah, atau bersama dengan orang yang tak terlalu ia kenal. Caranya dengan mempersering kesempatan bermain bersama orang lain. Anak juga bisa ikut ketika Mom bertemu dengan teman-teman lama di reuni, arisan, atau acara keluarga, sehingga anak langsung melihat contoh bagaimana orangtuanya bergaul. Yang penting juga untuk dilakukan adalah agar anak mendapat ‘kesan nyaman’ lewat ungkapan bahasa tubuh, raut muka, dan intonasi bicara Mom. Anak kesulitan merasa nyaman ketika wajah Mom tampak khawatir melepasnya bermain. Sulit juga untuk lincah di luar rumah kalau sebentar-sebentar diminta berhati-hati, atau diingatkan akan berbagai larangan. Sebaliknya, dengan menunjukkan wajah senang, terlihat santai dan tak terburu-buru, lama-lama anak menangkap kok betapa menyenangkan bermain di luar rumah bersama orang lain. Selamat mencoba! @AnnaSurtiNina
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
07 Aug 2013
Jika semua manusia saling kasih mengasihi dan peduli satu sama lain, alangkah indahnya hidup ini. Bagaimaana jika mom sebagai orang tua mengajari...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips