Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Tanya Dokter
Mom Dewi De
Berat badan ideal Anak saya 6 tahun cowok 17 kg, cukupkah berat badannya, setiap bulan selalu sakit, paling sering sakit tenggorokan, gimana meningkatkan daya tahan tubuhnya ya dok
Berat badan ideal oleh Mom Dewi De Anak saya 6 tahun cowok 17 kg, cukupkah berat badannya, setiap bulan selalu sakit, paling sering sakit tenggorokan, gimana meningkatkan daya tahan tubuhnya ya dok
Mom Yeni Setiyawati
Mom Yeni Setiyawati
Menyimak
Dokter Carlinda Nekawaty
Dokter Carlinda Nekawaty
Penghitungan berat badan ideal pada anak usia 1-10 tahun adalah (2x usia)+8 sehingga jika anak bunda dengan usia 6 tahun dan berat 17kg dapat dikatakan berat badannya kurang dari berat badan idealnya yaitu 18 kg. Dengan demikian, bunda perlu memperhatikan pola makanan yang diberikan pada anak bunda sehingga dapat meningkatkan berat badannya mencapai berat badan ideal. Perlu bunda ketahui, daya tahan tubuh seseorang berpengaruh terhadap rentan atau tidaknya seseorang untuk terjangkit sebuah penyakit karena daya tahan tubuh akan menjadi benteng pertahanan pertama jika ada kuman/bakteri yang masuk dalam tubuh. Semakin tinggi daya tahan tubuh, maka kemungkinan untuk terinfeksi akan semakin kecil. Beberapa cara untuk meningkatkan daya tahan tubuh adalah: 1) Jaga pola tidur, biasakan anak bunda untuk istrahat/tidur siang dan porsi tidur yang sehat bagi anak usia 3-12 tahun adalah 10 jam per hari. 2) Pola makan sehat, dengan konsumsi makanan bergizi dan cukup asupan cairan amat penting untuk memelihara stamina agar tetap fit dan sistem imunitas tubuh berfungsi secara baik. 3) Asupan bakteri baik seperti konsumsi probiotik berperan meningkatkan sistem imunitas tubuh contohnya satu gelas yogurt/jus sehari sudah cukup untuk melindungi tubuh anak. 4) Pemberian suplemen dan nutrisi seperti vitamin C sebagai antioksidan, vitamin D contohnya konsumsi ikan salmon, ikan tuna yang kaya akan vitamin D yang terbukti dapat meningkatkan daya tahan tubuh, zinc yang dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh khususnya perlindungan terhadap saluran pencernaan. Namun, jika bunda telah melakukan beberapa kiat diatas tetapi anak bunda masih sering sakit, sangat disarankan bunda mengkonsultasikan ke dokter anak untuk mendapatkan penjelasan dan perawatan lebih lanjut. Semoga penjelasan diatas bermanfaat.
Mom Pua Herlina
Mom Pua Herlina
info yg bagus nie
Mom Andriana Arih M
Mom Andriana Arih M
terima kasih bu dokter. penjelasannya membantu saya menerapkan hal yang sama ke si kecil
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
04 Jun 2013
Dalam menyampaikan pendidikan seks sedari dini, bekali diri mom dengan beragam informasi agar tidak terjebak. Perhatikan hal-hal sebagai berikut:...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips