Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Tanya Psikolog
Mom Stefani Arman
Tantrum Haii bu dokter, to the point aja yah, saya mau tanya bagaimana caranya mengatakan Tidak kepada anak, karena anak saya usia 4th 10bln jika dilarang suatu hal dia malah kebalikannya jadi dikerjakan, mohon sarannya yah dok, terima kasih sebelumnya.
Tantrum oleh Mom Stefani Arman Haii bu dokter, to the point aja yah, saya mau tanya bagaimana caranya mengatakan Tidak kepada anak, karena anak saya usia 4th 10bln jika dilarang suatu hal dia malah kebalikannya jadi dikerjakan, mohon sarannya yah dok, terima kasih sebelumnya.
Psikolog Roslina Verauli
Psikolog Roslina Verauli
Anak usia 4tahun 10bulan seharusnya sudah lebih mampu mengikuti aturan dari OT nya mom. Kalau si kecil Anda justru senang melakukan yang sebaliknya, kita harus memahami lebih dulu apa yang sedang 'sengaja' ia tampilkan pada Anda. Coba perhatikan kecerdasannya. Anak yang lebih cerdas umumnya lebih keras pada keinginannya dan tak suka dilarang-larang tanpa alasan. Apalagi bila diiringi temperamen bawaan yang juga keras. Double deh! Bila si kecil menunjukkan kecerdasan yang secara mental bukan lagi diusianya, Anda perlu ajak dia diskusi ala 'adult to adult' agar ia dapat bernegosiasi dengan Anda. Gaya menidakkan ala 'adult to child' tak akan pernah mempan pada anak seperti ini. Pahami apa yang ia inginkan, ceritakan apa yang Anda mau, tanyakan padanya bagaimana agar Anda berdua dapat jalan keluar terbaik. Bantu dia seolah ada dalam posisi 'menentukan', padahal sesungguhnya Anda yang sedang memberi batasan-batasan;) Memberi dalam bentuk opsi-opsi juga tepat untuk anak seperti ini, daripada hanya dengan single rule. Berikutnya perhatikan dengan siapa sehari-hari dia lebih banyak diasuh. Anak yang merasa kurang mendapat perhatian dari orang tuanya, kerap 'sengaja berulah' menjadi negativistik alias suka menidakkan yang diminta dan melakukan yang dilanggar. Dengan tujuan sengaja menciptakan konflik dengan Anda orangtuanya lewat 'ulah-ulah' yang disengaja. Seolah ingin mengonfirmasi, ia memang tak disayang OT nya. Nah, kalau begini, Anda jadi tahu agar ia lebih patuh, penuhi dulu kebutuhan-kebutuhan emosi dasarnya. Sirami ia dengan perhatian dan waktu yang eksklusif (waktu intim berdua) sambil Anda membicarakan apa yang Anda harapkan dapat ia lakukan. Pada dasarnya anak yang berusia menuju 5tahun sudah mampu ikuti aturan, dan bisa get along dengan aturan di rumah maupun disekolahnya. Demikian mom. Semoga perubahan gaya Anda seiring dengan perubahan si kecil untuk lebih 'patuh' ya:)
Mom Stefani Arman
Mom Stefani Arman
Terima kasih atas sarannya ya dok, boleh juga dicoba gaya 'adult to adult' nya, saya mengurusnya sendiri dok hanya terkadang saya harus membiarkan dia bermain sendiri karena saya sambi dengan bekerja dari rumah, kadang sifat melanggarnya itu muncul jika saya sudah rada "cuek" ketika dia memanggil2 saya dan gak sabaran untuk nunggu saya sebentar, jadi jika saya yang sedang serius kebalikannya deh dia juga cuekkin saya dengan menidakkan apa yg saya minta :( saya juga harus belajar nih dok untuk lebih mengerti dulu apa yang dia inginkan, sekali lagi trims dok :)
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
06 Jun 2014
Teringat tagline sebuah iklan “berani kotor itu baik”. Tersirat bahwa untuk memaksimalkan perkembangan otak anak, berkotor-kotor ria itu termasuk...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips