Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita

Bantu Cegah Flu, Ajarkan Anak untuk Merawat Kesehatannya Sendiri

Sebagai orangtua, Mom wajib mengajarkan anak-anak keterampilan yang akan diperlukan dalam kesehariannya. Bukan hanya keterampilan dasar seperti makan sendiri, menyikat gigi dan mandi, tapi juga merawat diri sendiri. Kebiasaan yang akan membantu menjaga kesehatannya dari penyakit inilah yang nantinya dibawa hingga dewasa. Yuk, mulai ajarkan beberapa hal berikut ini sejak dini.

Featured Story

Sebelum Anak Bermain Hujan

  1. Pentingnya Konsumsi Makanan Bernutrisi

    Tidak sedikit anak-anak yang lebih memilih junk food seperti gorengan dan makanan bercitarasa asin maupun manis, ketimbang mengikuti pola makan yang sehat dan seimbang. Apalagi jika sudah dihadapkan dengan sayuran maupun buah, mereka terkadang melancarkan gerakan tutup mulut yang terkadang bikin Mom frustasi.

    Hindari untuk memaksa memberikan makanan sehat yang berujung pada trauma, lho. Jelaskan pentingnya mengonsumsi  cukup buah, sayur dan makanan berprotein tinggi untuk menjaga kesehatan. Gunakan bahasa yang sederhana atau libatkan media yang menyenangkan bagi anak-anak, seperti permainan, buku, video hingga lagu untuk mendorongnya mengikuti kebiasaan baik ini.

  2. Perawatan Gigi

    Kondisi gigi dan gusi yang bersih dapat mencegah beragam masalah kesehatan, mulai dari bau nafas hingga gigi yang berlubang. Ajarkan sejak dini bagaimana cara menyikat gigi yang baik dan benar. Selain itu, biasakan anak-anak untuk menyikat gigi minimal dua kali sehari. Agar mereka tertarik melakukannya, berikan kebebasan untuk memilih sikat gigi maupun pasta gigi yang akan digunakan.

  3. Pencegahan Penyebaran Penyakit

    Mom berusaha sebaik mungkin untuk menjaga kesehatan anak-anak dari gangguan penyakit. Sayangnya, kekebalan tubuhnya yang belum sempurna serta banyaknya paparan terhadap virus maupun bakteri membuatnya rentan untuk sakit.

    Ajarkan aturan dasar dalam mencegah penyebaran penyakit. Mulai dari rutin mencuci tangan dengan sabun dan air bersih, menjaga jarak dengan orang atau anak yang sedang sakit, memakai masker hingga mengarahkan bersin atau batuk ke siku atau menutupnya dengan tisu.

  4. Perawatan Kebersihan Tubuh Harian

    Menerapkan pola hidup bersih dan sehat wajib diajarkan sejak dini pada anak untuk menciptakan kebiasaan baik yang akan diikuti seumur hidup. Awali dengan mengenalkan rutinitas mandi dua kali sehari, mencuci rambut dua hingga tiga kali dalam seminggu, menjaga kebersihan mulut dan gigi hingga mencuci tangan.

    Untuk menjelaskan pentingnya perawatan kebersihan bagi penampilan dan terutama bagi kesehatan, gunakan bahasa yang mudah dipahami anak-anak. Jika perlu gunakan sistem reward, mulai dengan memberikan pujian hingga hadiah untuk mendorong kebiasaan penting ini.

Selain kebiasaan-kebiasaan di atas, jangan lupa untuk memberikan edukasi tentang pentingnya penanganan yang tepat saat anak mulai terserang gejala flu. Mulai dari mengingatkan untuk cukup istirahat, banyak minum hingga meminum obat yang dapat membantu memulihkan kesehatannya.

Untuk meredakan batuk dan pilek yang disertai demam pada anak-anak berikan OBH Combi Anak Batuk plus Flu sesuai dengan aturan pakai dan dosis yang direkomendasikan. OBH Combi Anak Batuk plus Flu memiliki 4 varian rasa yang disukai anak-anak, yaitu Strawberry, Orange, Madu dan Apel.

Yuk, biasakan anak-anak menjaga kesehatannya sendiri untuk menanamkan kebiasaan baik ini sejak dini.

Explore More

Penyebab Prestasi Anak Menurun

Article- 31 Oct 2016

Tips Membentuk Pribadi Anak Tangguh

Article- 30 Sep 2013

Jangan Lupakan Buah dalam Kotak Bekal Anak

Article- 31 Mar 2017