Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita

Ini Nih Dampak Baiknya Teknologi Bagi Anak

Selama ini Mom mungkin disuguhkan dengan dampak negatif yang berkaitan dengan penggunaan gadget pada anak-anak. Namun, faktanya mereka merupakan digital native atau generasi yang sudah terpapar teknologi sejak lahir, sehingga sulit menjauhkan teknologi seluruhnya. Asal diberikan batasan dan pendampingan, sebenarnya gadget dapat memberikan efek positif pada tumbuh kembang anak, seperti berikut ini.

Featured Story

Manfaatkan Fitur Konsultasi Pada Dokter di Situs-Situs Resmi

  1. Pintar Mencari Informasi

     

    Dimulai sejak usia 4-5 tahun, rasa ingin tahu anak-anak berkembang sangat pesat, yang membuat mereka penasaran dengan hal-hal baru. Mom dapat memanfaatkan fase ini untuk memperkenalkan penggunaan komputer dan internet pada anak, yang akan membantu mencari info-info yang dapat bermanfaat bagi aktivitas bermain dan belajarnya.

    Agar Mom tidak khawatir dengan efek buruk yang dapat dibawa oleh internet, lakukan pengawasan yang diperlukan agar anak tidak mengakses konten kekerasan atau pornografi yang ada di dunia maya. Apabila perlu, pasang aplikasi pengaman agar tidak membuka situs yang tidak diinginkan.

  2. Cepat Mengambil Keputusan

     

    Permainan online banyak dihindari oleh para orangtua karena dianggap dapat membuat anak kecanduan. Hal ini bisa ditekan dengan memberikan pembatasan dan pemilihan game yang sesuai dengan umurnya. Nah, biasanya permainan ini memiliki tempo yang cukup cepat, sehingga dapat membuat anak terbiasa mengambil keputusan dalam waktu cepat.

    Jika dilatih dengan tepat, anak dalam  kelompok pertemanan akan cepat menemukan solusi dari permasalahan. Hal ini membuatnya menjadi pribadi yang disukai dan seringkali dipilih sebagai leader di antara teman-temannya.

  3. Berpikir Kreatif

     

    Untuk mengasah kreativitas, Mom dapat memanfaatkan gadget sebagai media pembelajaran. Ada banyak permainan yang dapat dipakai untuk menuangkan bakat seni yang dimiliki. Mulai dari melukis, menggambar, puzzle, hingga video yang dapat memberikan contoh baik dalam mengisi waktu luang. Jangan lupa berikan pendampingan saat anak bermain gadget, agar dapat memilih aplikasi yang sesuai dengan keinginan, kemampuan, dan usianya.

  4. Memiliki Rutinitas yang Baik

     

    Untuk anak yang kesulitan memiliki dan mengikuti jadwal yang telah ada, Mom dapat memberikan contoh baik lewat permainan atau video. Pilih yang mengandung konten baik, misalnya apa yang dilakukan setelah bangun tidur, merapikan mainan, atau aturan makan yang sesuai sopan santun. Mom dapat menemani anak untuk menjelaskan rutinitas yang sebaiknya dilakukan, dan apa konsekuensi yang didapat jika melupakannya.

    Gadget dapat memberikan dampak positif bagi tumbuh kembang anak, asal dengan mengikuti batas-batas dan aturan yang diberikan oleh Mom.

Lo Lie Cu
asal dipakai dg benar pasti manfaat positif akan dirasakan
Lo Lie Cu
asal dipakai dg benar pasti manfaat positif akan dirasakan
Explore More

Makna Dibalik Sebuah Hadiah

Article- 22 Dec 2011

Minuman Sehat untuk Anak Sehat

Article- 18 May 2015

Tips Agar Balita Berhenti Memainkan Area...

Article- 04 Jun 2013