Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Tanya Dokter
Mom Anie Marniati
anak suka menggigit dan kalau tidur mendengkur Dok, apakah anak balita yang sedang tumbuh gigi memang suka menggigit apa saja??soalnya anak saya giginya lagi tumbuh terus suka banget gigit jari atau tangan saya???trus kenapa anak saya kalau tidur seperti mendengkur dok???oh y dok, anak saya 5 hari lagi berusia 9 bulan..tolong infonya dok
anak suka menggigit dan kalau tidur mendengkur oleh Mom Anie Marniati Dok, apakah anak balita yang sedang tumbuh gigi memang suka menggigit apa saja??soalnya anak saya giginya lagi tumbuh terus suka banget gigit jari atau tangan saya???trus kenapa anak saya kalau tidur seperti mendengkur dok???oh y dok, anak saya 5 hari lagi berusia 9 bulan..tolong infonya dok
Dokter Carlinda Nekawaty
Dokter Carlinda Nekawaty
Perlu bunda ketahui, bayi yang suka mengigit merupakan salah satu tanda adanya pertumbuhan gigi, hal itu disebabkan karena tekanan yang dtimbulkan oleh gigi yang akan keluar melalui gusi biasanya membuat bayi merasa tidak nyaman. Ketidaknyamanan tersebut yang pada akhirnya dilampiaskan melalui gigitan kepada apapun, mulai dari mainan yang biasanya didesain untuk bayi yang giginya sedang tumbuh hingga putting susu ibu (jika bayi masih menyusui) dan juga jari (seperti yang dilakukan bayi bunda saat ini). Sedangkan bayi yang suka mendengkur saat tidur sebenarnya tidaklah berbahaya jika bayi bunda masih dapat beraktivitas dengan baik, masih dapat menyusui maupun makan dengan normal dan tidak mengalami demam atau gangguan penyakit lain. Bayi mengeluarkan suara seperti “ngorok” saat tidur karena kualitas tenggorokannya masih lunak, dan terjadi penyumbatan/ penutupan pada jalan keluar masuk udara, sehingga pada waktu bayi tersebut mendengkur, aliran udara yang keluar dan masuk melalui lubang hidung tidak lancar dan mengakibatkan bunyi pada napas. Seiring dengan bertambahnya usia, suara seperti “mendengkur” ini akan menghilang. Untuk mengatasi bayi mendengkur, bunda bisa merubah posisi tidur bayi bunda, misalnya yang awalnya telentang bisa dirubah menjadi miring. Dengan cara ini saluran nafas akan terbuka kembali, dan udara pun akan lancar kembali dan suara mendengkur pun hilang. Namun, perlu diingatkan jika ada gejala lain pada bayi bunda selain mendengkur seperti adanya demam dan bunda khawatir dengan kebiasaan ini maka disarankan bunda membawa bayi bunda ke dokter spesialis anak untuk penjelasan dan perawatan lebih lanjut. Semoga penjelasan di atas membantu.
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
14 Dec 2017
Masih banyak orangtua yang berpikir pengasuhan anak hanya ada di tangan Mom, sedangkan Dad bertugas sebagai kepala keluarga sekaligus pencari nafkah...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips