Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Tanya Dokter
Mom Aiunanda Rahmawati
apa hubungannya antara bronkhitis dgn asma? dok, mau tanya ,anakku melakukan pengobatan bronkhitis selama 9bln (limpa demitis) setelah dinyatakan sembuh ,sering mengeluh sakit ulu hati dan ada batuk setiap bulan, saya kembali menghbungi dokter anak katanya itu asma, dan kata perawat biasa bu kalo udah pengobatan suka ada asma katanya , emang ngaruh yah dok, bingung soalnya ga ada yang punya asma di rumah, mohon penjelasanya , terima kasih
apa hubungannya antara bronkhitis dgn asma? oleh Mom Aiunanda Rahmawati dok, mau tanya ,anakku melakukan pengobatan bronkhitis selama 9bln (limpa demitis) setelah dinyatakan sembuh ,sering mengeluh sakit ulu hati dan ada batuk setiap bulan, saya kembali menghbungi dokter anak katanya itu asma, dan kata perawat biasa bu kalo udah pengobatan suka ada asma katanya , emang ngaruh yah dok, bingung soalnya ga ada yang punya asma di rumah, mohon penjelasanya , terima kasih
Dokter Carlinda Nekawaty
Dokter Carlinda Nekawaty
Perlu bunda ketahui, asma dan bronkhitis sama-sama merupakan peradangan pada jalan nafas. Perbedaannya adalah asma merupakan kondisi yang disebabkan oleh adanya penyempitan saluran pernafasan kecil dan juga karena adanya kelainan pada saluran pernafasan seperti otot saluran nafas menyempit, lendir yang lebih banyak yang kental dan lengket, dan biasanya dipicu oleh reaksi alergi yang disebabkan karena adanya faktor genetik atau dipengaruhi lingkungan. Sementara, bronkhitis lebih sering disebabkan oleh infeksi virus (90%) dan infeksi bakteri maupun polutan lain seperti asap rokok, debu. Beberapa ciri pada anak yang mengalami asma yang dapat bunda perhatikan adalah batuk atau sesak nafas pada malam hari atau bisa juga terjadi pada musiman, ada riwayat alergi baik pada pasien atau keluarga, dan pada anak-anak biasanya sesak nafas, terdengar suara mengi saa anak sedang mengeluarkan nafas, nafas cepat, dan sakit dibagian dada. Untuk menghindari anak-anak dari penyakit asma adalah menjauhkan atau menghindari anak bunda dari debu, bulu binatang, kapuk, makanan yang bisa menyebabkan alergi dan asap rokok serta obat nyamuk dan juga jauhkan dari udara dingin. Namun, gejala kedua penyakit ini baik bronkhitis dan asma tidak dapat dibedakan, apabila terjadi infeksi virus pada jalan nafas pada anak yang mempunyai riwayat asma dan asmanya kambuh maka hal itu disebut bronkhitis asmatis, dan penanganannya adalah gabungan pengobatan asma dan bronkhitis. Jika gejala asma atau batuk yang dialami anak bunda semakin berat, sangat disarankan bunda kontrol/ konsultasi kembali dengan dokter spesialis anak untuk mendapatkan pengobatan dan perawatan lebih lanjut. Semoga bermanfaat.
Mom Yeni Setiyawati
Mom Yeni Setiyawati
Semoga senantiasa diberikan kesehatan
Mom Yeni Setiyawati
Mom Yeni Setiyawati
Terimakasih penjelasannya sangat bermanfaat
Mom Pua Herlina
Mom Pua Herlina
smg cpt sembuh ya
Mom Andriana Arih M
Mom Andriana Arih M
penjelasan bu dokter sangat bermanfaat dan menambah referensi saya sebagai orang tua.
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
29 Jun 2012
Musim liburan sekolah bisa dijadikan sarana pembelajaran untuk si kecil agar lebih mandiri dan percaya diri dengan melepaskan nya bepergian...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips