Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Tanya Dokter
Mom Melly Listiawati
berat badan anak dok mau tanya anak aya usia 5 tahun berat badan nya 26 kg apa itu termasuk bahaya dok?
berat badan anak oleh Mom Melly Listiawati dok mau tanya anak aya usia 5 tahun berat badan nya 26 kg apa itu termasuk bahaya dok?
Dokter Carlinda Nekawaty
Dokter Carlinda Nekawaty
Jika dihitung dengan rumus berat badan ideal untuk anak usia 1-10 tahun yaitu (2x usia) + 8 maka berat badan ideal anak bunda adalah 18 kg, sehingga jika saat ini berat badan anak bunda adalah 26 kg, maka anak anda termasuk dalam kategori berat badan lebih atau overweight. Perlu diketahui, faktor lingkungan mempunyai peran yang besar dalam terjadinya overweight bahkan obesitas pada anak, sehingga orang tua perlu membentuk pola makan dan aktivitas anak yang sehat sedini mungkin. Berikut beberapa hal yang dapat bunda lakukan: 1) Batasi konsumsi minuman yang manis, contohnya minuman dalam kemasan yang mengandung tambahan gula termasuk minuman bersoda, atau susu kental manis yang dikonsumsi sebagai susu. 2) Batasi waktu nonton anak maksimal 2 jam dalam sehari. Batasan waktu ini termasuk waktu menonton tv dan bermain di depan computer/laptop/gadget. 3) Dukung anak untuk mengkonsumsi lebih banyak sayur dan buah. Berikan anak sedikitnya 5 porsi buah/sayuran setiap harinya, dapat diberikan sebagai pengganti cemilan/snack yang manis. Usahakan buah yang diberikan adalah buah potong bukan dalam bentuk jus, jika bunda memberikan dalam bentuk jus maka perlu dibatasi pemberiannya yaitu hanya 1 gelas (180 mL) untuk anak seusia anak bunda. 4) Upayakan anak melakukan aktivitas fisik minimal 60 menit setiap harinya, dapat dilakukan sambil bermain atau aktivitas seperti berenang, atau olahraga yang disukai anak. 5) Batasi frekuensi makan di restoran terutama restoran cepat saji. 6) Biasakan anak untuk sarapan pagi dengan makanan yang sehat. Namun, jika bunda telah melakukan beberapa hal yang dijelaskan diatas dan berat badan anak bunda masih berlebih bahkan bertambah, sangat disarankan bunda mengkonsultasikannya ke dokter spesialis anak untuk mendapatkan penjelasan dan perawatan lebih lanjut. Semoga bermanfaat dan membantu.
Mom Icha Rachman
Mom Icha Rachman
Dok berat anak sy usiax 1 thn...berat badannya 9 kilo apakah ideal...soalnya para tantenya bilang kategori kurus...' dan anak sy msh mengkonsumsi makanan SUN,g mau makan nasi..padahal sdh diajarin makan nasi.apakah normal dok? Bgm supya bisa makan nasi diusia 1 thn yah
Mom Icha Rachman
Mom Icha Rachman
Dok berat anak sy usiax 1 thn...berat badannya 9 kilo apakah ideal...soalnya para tantenya bilang kategori kurus...' dan anak sy msh mengkonsumsi makanan SUN,g mau makan nasi..padahal sdh diajarin makan nasi.apakah normal dok? Bgm supya bisa makan nasi diusia 1 thn yah
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
06 May 2015
Fungsi makanan sebenarnya tak sebatas sebagai pemberi energi kepada tubuh agar mampu beraktivitas setiap hari, tapi juga untuk mendukung pertumbuhan...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips