Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Tanya Dokter
Mom Nining Avanty
Bintik bintik merah Dok anak saya umur 4,5th saat ini badan nya panas tinggi setelah saya kasih minum obat dari dokter sudah menurun tetapi muncul bintik bintik merah seluruh tubuh,dan lemes sekali kondisinya, apakah ini alergi atau apa yaa dok sempet cek darah tp smua nya normal. Trims
Bintik bintik merah oleh Mom Nining Avanty Dok anak saya umur 4,5th saat ini badan nya panas tinggi setelah saya kasih minum obat dari dokter sudah menurun tetapi muncul bintik bintik merah seluruh tubuh,dan lemes sekali kondisinya, apakah ini alergi atau apa yaa dok sempet cek darah tp smua nya normal. Trims
Mom Pua Herlina
Mom Pua Herlina
Sbr ya mom,mdh2an dede nya sembuh :)
Dokter Carlinda Nekawaty
Dokter Carlinda Nekawaty
Sebelumnya mohon maaf atas keterlambatan dalam menjawab pertanyaan bunda. Perlu bunda ketahui, demam merupakan salah satu mekanisme pertahanan anak dalam melawan virus/bakteri yang ada dalam tubuh. Ada beberapa hal atau penyakit yang mempunyai gejala demam disertai dengan bintik-bintik merah pada wajah dan tubuh seperti campak, demam berdarah, roseola infantum, dan lain sebagainya dengan penyebab yang kompleks dan dipengaruhi berbagai faktor misalnya cuaca yang panas, lingkungan yang lembab, banyak debu, dll. Jika bunda telah melakukan cek darah dengan hasil yang normal, mungkin anak bunda mengalami roseola infantum yang sering dialami bayi atau anak kecil. Gejala yang timbul pada roseola infantum adalah demam hingga 39,5oC selama beberapa hari dan setelah demamnya hilang akan timbul bintik-bintik merah yang tidak berubah menjadi bernanah/ada lentingan dan tidak gatal, disertai rewel, kehilangan selera makan dan cepat mengantuk/badan menjadi lemas. Terkadang hal ini dapat terjadi kesalahan diagnosis karena gejalanya mirip dengan campak, namun bedanya adalah bintik-bintik merah akan muncul pada saat demam tinggi sementara roseola timbul setelah demam turun. Jika anak bunda mengalami roseola, bunda dapat mengatasinya dengan: 1) Menurunkan demamnya, berikan obat penurun demam yang aman untuk anak, 2) Kompres anak bunda dengan air biasa/air hangat, 3) Beri banyak cairan untuk mencegah dehidrasi. Namun, jika demam yang dialami tidak turun, anak bunda semakin lemas, dan timbul gejala-gejala lain seperti mual/muntah, BAB cair, dll, sangat disarankan bunda perlu segera mengkonsultasikan anak bunda ke dokter spesialis anak dan melakukan cek darah ulang untuk menentukan diagnosa pasti dan mendapatkan perawatan serta pengobatan lebih lanjut. Semoga penjelasan diatas membantu.
Mom Mami Jerico
Mom Mami Jerico
makaci dok atas penjelasannya
Mom Mami Jerico
Mom Mami Jerico
Anakku lg bintik2 merah nic..
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
19 Nov 2013
Memasak adalah salah satu kegiatan yang mengasyikkan. Dari sejak usia 4 tahun, anak sudah mulai bisa dikenalkan dengan kegiatan yang bernama memasak...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips