Cemilan dari Mie Instan
Biasanya masak Mie Cuma begitu-begitu saja, nah kali ini saya coba kreasikan membuat Cemilan keluarga dari Mie, bahannya cukup mudah dan sederhana. Yuk boleh dicoba nih resepnya
Bahan-Bahan :
- 1 bungkus Mie instan
- 5 buah baso dipotong kecil-kecil
- 2 buah sosis dipotong kecil-kecil
- 1 buah Wortel dipotong kecil-kecil
- 2 batang daun bawang dicincang kasar
- 2 buah telor
- 2 Sdm tepung terigu
- 1 Sdm Tepung Maizena
- 2 siung Bawah putih dihaluskan
- Bawang Bombay secukupnya
- Tepung panir secukupnya
- Minyak Goreng Secukupnya
Cara membuatnya
Rendam Mie instan dengan air panas sebentar lalu tiriskan, Tumis bawang putih dan Bawang Bombay lalu masukan Supermi Baso Sosis Wortel dan Daun Bawang tambahkan kocokan telor, tambahkan Tepung terigu dan Tepung Maizena yang sudah dicampur dengan air, tambahkan Bumbu dari supermi, gula dan garam secukupnya aduk-aduk sebentar Angkat dan diamkan, lalu bentuk bulat-bulat masukan ke dalam kocokan telur gulingkan di atas tepung panir lakukan sekali lagi supaya tepung panir lebih menempel, goreng hingga kecoklatan angkat dan sajikan dengan saus sambal atau mayonais.