Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Tanya Psikolog
Mom Ibu Dan Aku
LIVE DISCUSSION 20.06.13 "Edukasi Sex Yang Sesuai Untuk Anak"

 

 

Mom, sudah tahu dong kalau Ibu dan Aku akan mengadakan Live Discussion setiap hari Kamis, mulai pukul 13.00-15.00 WIB bersama Ibu Psikolog Rosdiana Setyaningrum

 

Nah, sekarang ayo ajukan pertanyaan Mom di Live Discussion Ibu dan Aku minggu ini! Topik untuk minggu ini adalah "Edukasi Seks Yang Sesuai Untuk Anak".

 

 

Untuk bertanya pada Ibu Psikolog, Mom harus menuliskan pertanyaan di kolom komentar di thread ini ya!

 

Buruan waktunya terbatas loh! :)

 

PS: Ingat ya Mom, hanya pertanyaan yang ada di kolom komentar thread ini yang akan dijawab langsung oleh Ibu Psikolog Rosdiana Setyaningrum

LIVE DISCUSSION 20.06.13 "Edukasi Sex Yang Sesuai Untuk Anak" oleh Mom Ibu Dan Aku

 

 

Mom, sudah tahu dong kalau Ibu dan Aku akan mengadakan Live Discussion setiap hari Kamis, mulai pukul 13.00-15.00 WIB bersama Ibu Psikolog Rosdiana Setyaningrum

 

Nah, sekarang ayo ajukan pertanyaan Mom di Live Discussion Ibu dan Aku minggu ini! Topik untuk minggu ini adalah "Edukasi Seks Yang Sesuai Untuk Anak".

 

 

Untuk bertanya pada Ibu Psikolog, Mom harus menuliskan pertanyaan di kolom komentar di thread ini ya!

 

Buruan waktunya terbatas loh! :)

 

PS: Ingat ya Mom, hanya pertanyaan yang ada di kolom komentar thread ini yang akan dijawab langsung oleh Ibu Psikolog Rosdiana Setyaningrum

Mom Tallula Tristya Mokodompis
Mom Tallula Tristya Mokodompis
Dear Ibu Psikolog, Saya bingung sekali, selama ini saya mengenalkan organ vital perempuan dan laki - laki kepada anak saya menggunakan nama samaran,, misalnya vagina menjadi inda,, atau penis menjadi pepe,, lalu suatu hari teman baru anak saya di sekolah ada yang bernama ina,, dan benar saja,, anak saya semakin bertanya-tanya,, Sebaiknya gimana ya? apakah ada nama panggilan yang cocok untuk mengenalkan alat vital kepada anak? Terima kasih
Mom Elizabeth Maria Flohr
Mom Elizabeth Maria Flohr
Dear Ibu Rosdiana, Untuk usia anak saya Christ Timothy (4yo) Edukasi Seks seperti apa yang dapat saya berikan. Bolehkah anak seusianya Mis. mandi bersama dengan sepupunya yang mempunyai usia yang sama tapi berbeda Jenis Kelamin. Terima Kasih
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Betsy: Sebenarnya bisa dimulai dari nama alat kelamin dan harus diberikan dengan nama yang sebenarnya. Kemudian merawat alat kelamin, misalnya mengajarkan kebersihan, cara cebok yang tepat Mom Tallula: harus dengan nama sebenarnya mom, supaya anak tidak bingung dan tidak menganggap nama itu tabu untuk digunakan
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Moms, pendidikan seksual harus dimulai sejak dini. Dimulai dari pengenalan jenis kelamin si kecil, pengenalan nama alat kelamin, cara cebok yang benar, menjaga kebersihan alat kelamin sampai mengingatkan anak bahwa alat kelamin hanya boleh dipegang oleh ibu dan pengasuh saat memandikan atau membersihkan. Juga dokter saat sakit. Namun di dokter pun harus ada yang menemani
Mom Kamilia Saharani
Mom Kamilia Saharani
Siang Bunda Rosdiana, Saya heran dengan anak saya yang usia 6 tahun nanti Juli, knapa ya akhir-akhir ini dia suka mbuka baju/kaosnya seolah2 dia seperti mau menyusui adik bayi?? Bagaimana cara memberi pengertiannya?? Terima kasih atas jawabannya. Salam, Kamilia
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Kamilla: coba ditanya saja mom dengan santai, apa yang sedang si kakak lakukan dan mengapa ia melakukannya. Nanti kalau ia menjawab sedang menyusui adik bayi, katakan bahwa adik bayi disusui oleh ibu (perempuan). biasanya anak2 melakukan itu karena mereka melihat atau ingin tahu saja
Mom Kamilia Saharani
Mom Kamilia Saharani
gitu ya bunda, saya khawatir kalau dia melihat kegiatan kami orangtuanya karena kami masih tidur 1 kamar beda tempat tidur aja
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Kamillia: sebaiknya kalau sudah 6 tahun dipisah mom tidurnya. atau saat ortu berhubungan, tidak dikamar yang sama. karena si kakak bisa saja bangun tiap saat dan melihat ortu berhubungan itu bisa sangat traumatis untuk anak.
Mom Dewi Tjandra S
Mom Dewi Tjandra S
Selamat siang ibu Diana, anak saya yg pertama dan kedua laki2 usia 11 dan 10 thn, mulai bisa menilai wanita cantik, jelek, seksi, rambut panjang dll, dan mereka juga mempunyai idola/celebriti/penyanyi yg mereka sukai... nah suatu hari saya menemukan dikumpulan guntingan2 kliping/kumpulan koleksi mereka gambar mobil2 ternyata salah satu dari mereka menggunting penyanyi/celebriti luar negeri seperti jlo, katty perry dll, dg foto yg lumayan seksi....terus terang saya merasa kecolongan, bagaimana saya harus bersikap? guntingan artis2 itu masih saya simpan.
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Dewi: sebenarnya wajar saja mom, kalau si ABG kita mulai menyukai lawan jenisnya. diskusikan saja dengan santai, mengapa mereka menganggap si artis ini cantik atau seksi. Pakaian apa yang menurut norma kita masih pantas dan yang tidak. Yang penting kita tetap tenang, tidak panik dan mampu mendiskusikannya dengan baik. kedekatan anak laki2 dengan ayah di usia ini juga penting, spy mereka bisa berbicara antar "sesama laki2"
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Salah satu hal penting yang harus diajarkan saat sex education adalah pelecehan seksual. Selalu hormati keinginan dan privacy anak. Saat mereka tidak ingin kita peluk atau cium, hormatilah. Jadi anak belajar bahwa ia dapat mempertahankan privacy nya. Latihlah anak untuk berkata tidak atau bahkan berteriak saat disentuh di tempat yang tidak mereka sukai.
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Salah satu hal penting yang harus diajarkan saat sex education adalah pelecehan seksual. Selalu hormati keinginan dan privacy anak. Saat mereka tidak ingin kita peluk atau cium, hormatilah. Jadi anak belajar bahwa ia dapat mempertahankan privacy nya. Latihlah anak untuk berkata tidak atau bahkan berteriak saat disentuh di tempat yang tidak mereka sukai.
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Salah satu hal penting yang harus diajarkan saat sex education adalah pelecehan seksual. Selalu hormati keinginan dan privacy anak. Saat mereka tidak ingin kita peluk atau cium, hormatilah. Jadi anak belajar bahwa ia dapat mempertahankan privacy nya. Latihlah anak untuk berkata tidak atau bahkan berteriak saat disentuh di tempat yang tidak mereka sukai.
Mom Rosdiana Setyaningrum
Mom Rosdiana Setyaningrum
Salah satu hal penting yang harus diajarkan saat sex education adalah pelecehan seksual. Selalu hormati keinginan dan privacy anak. Saat mereka tidak ingin kita peluk atau cium, hormatilah. Jadi anak belajar bahwa ia dapat mempertahankan privacy nya. Latihlah anak untuk berkata tidak atau bahkan berteriak saat disentuh di tempat yang tidak mereka sukai.
Mom Ibu Dan Aku
Mom Ibu Dan Aku
Terima kasih Moms, telah ikut berpartisipasi dalam Live Discussion Ibu dan Aku hari ini. Terima kasih juga pada Ibu Psikolog Diana yang sudah menjawab pertanyaan para Moms. Live Discussion hari ini kita tutup ya Mom! Sampai bertemu di Live Discussion berikutnya di hari dan jam yang sama :) Peluk hangat untuk anak-anak ya Mom!
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
07 Oct 2015
Mom & Dad perlu tahu, kecerdasan anak ternyata dapat dipengaruhi oleh makanan yang ia konsumsi. Selain dikarenakan asupan gizi yang diterima anak...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips