Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita
Menu Berbuka Puasa Andalan Mom "Pisang Goren Keju"
Mom Herlina Ina
Menu Berbuka Puasa Andalan Mom "Pisang Goren Keju" Bahan Utama: 10 buah pisang kepok yang sudah dipotong dadu; 150 gram tepung terigu; 40 gram susu bubuk; 25 gram gula pasir; 50 gram keju parut; 500 ml minyak goreng; 200 ml air es; ¼ sendok teh garam; dan 1 sendok teh baking powder. Bahan Pelengkap: 50 gram messes warna warni; dan susu kental manis cokelat. Cara Membuat Adonan: Siapkan wadah pengaduk, masukkan pisang kepok yang sudah dipotong dadu, tepung terigu, susu bubuk, gula pasir, garam, baking powder, keju parut, dan air es. Aduk hingga semua bahan tercampur rata, apabila sudah tercampur rata diamkan selama 5 menit. Cara Menggoreng: Tuangkan 500 ml minyak pada wajan, kemudian panaskan minyak selama 5 menit. Masukkan sedikit adonan, apabila timbul gelembung disekelilingnya menandakan minyak sudah panas, lalu kecilkan api menjadi api sedang. Ambil ½ sendok makan sayur adonan, masukkan ke dalam minyak panas, kemudian goreng satu persatu hingga berwarna kuning kecoklatan. Siram bagian yang tidak terkena minyak untuk membantu proses pematangan, lalu balik gorengan agar kedua sisinya matang merata, goreng kembali hingga kedua sisinya kuning kecoklatan merata. Apabila sudah merata, kecilkan api, lalu angkat satu persatu gorengan dan tiriskan minyaknya. Saran Penyajian: Siapkan piring saji, tata pisang goreng keju di atas piring saji, kemudian siram dengan susu kental manis dan taburi dengan messes warna-warni diatasnya. Sajikan pisang goreng keju sebagai teman berbuka puasa anda selagi hangat.
Menu Berbuka Puasa Andalan Mom "Pisang Goren Keju" oleh Mom Herlina Ina Bahan Utama: 10 buah pisang kepok yang sudah dipotong dadu; 150 gram tepung terigu; 40 gram susu bubuk; 25 gram gula pasir; 50 gram keju parut; 500 ml minyak goreng; 200 ml air es; ¼ sendok teh garam; dan 1 sendok teh baking powder. Bahan Pelengkap: 50 gram messes warna warni; dan susu kental manis cokelat. Cara Membuat Adonan: Siapkan wadah pengaduk, masukkan pisang kepok yang sudah dipotong dadu, tepung terigu, susu bubuk, gula pasir, garam, baking powder, keju parut, dan air es. Aduk hingga semua bahan tercampur rata, apabila sudah tercampur rata diamkan selama 5 menit. Cara Menggoreng: Tuangkan 500 ml minyak pada wajan, kemudian panaskan minyak selama 5 menit. Masukkan sedikit adonan, apabila timbul gelembung disekelilingnya menandakan minyak sudah panas, lalu kecilkan api menjadi api sedang. Ambil ½ sendok makan sayur adonan, masukkan ke dalam minyak panas, kemudian goreng satu persatu hingga berwarna kuning kecoklatan. Siram bagian yang tidak terkena minyak untuk membantu proses pematangan, lalu balik gorengan agar kedua sisinya matang merata, goreng kembali hingga kedua sisinya kuning kecoklatan merata. Apabila sudah merata, kecilkan api, lalu angkat satu persatu gorengan dan tiriskan minyaknya. Saran Penyajian: Siapkan piring saji, tata pisang goreng keju di atas piring saji, kemudian siram dengan susu kental manis dan taburi dengan messes warna-warni diatasnya. Sajikan pisang goreng keju sebagai teman berbuka puasa anda selagi hangat.
Mom Vonny Kurniati
Mom Vonny Kurniati
Pisang goreng biasa aja si kecil dah suka, apalagi kalo lebih komplit gini ya, pasti makin suka tuh ;)
Mom Sri Puji Rahmawati
Mom Sri Puji Rahmawati
mantap mom
Mom Sri Puji Rahmawati
Mom Sri Puji Rahmawati
kalau anak-anak minta rasa keju aku biasanya pake tepung rasa keju bun.
Mom Muyasaroh
Mom Muyasaroh
rasa keju kesukaan anak-anak
Mom Mumut Fortuna
Mom Mumut Fortuna
wah samaan aku tadi juga bikin pisang goreng keju coklat
Login dulu ya mom di sini sebelum memberi komentar
Login/Register di sini
Komentar Terbaru
padaTak Hanya Menghibur, Ide... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaCara Seru Libatkan Anak... oleh Mom Yeni Setiyawati
padaJangan Asal Marah,... oleh Mom Yeni Setiyawati
artikel & Tips
14 Dec 2017
Liburan di akhir tahun sering dikaitkan dengan travelling dan mengunjungi tempat wisata. Tapi hari yang ceria ini bisa berubah jadi bete saat menemui...
Selengkapnya
Lihat Semua Artikel & Tips