Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita

Kenalkan Soal Waktu Pada Anak dan Cara Menghargainya

Mengenalkan konsep waktu yang abstrak memang bukan yang mudah untuk dilakukan. Namun hal ini ditambah dengan membiasakan disiplin sedini mungkin dapat membuat anak lebih menghargai waktu, menumbuhkan kemandirian, dan melatih tanggung jawab. Apalagi untuk anak yang sudah sekolah, anak harus tahu kapan harus bangun pagi, makan, berangkat sekolah dan rutinitas lainnya. Mom dapat mengajarkan konsep waktu dengan cara-cara sederhana berikut ini.

Featured Story

Mendukung Bakat yang Dimiliki Anak

  1. Mengobrol dengan Menggunakan Kata yang Mengandung Unsur Waktu

    Dalam menerapkan disiplin, anak-anak dapat diajarkan untuk memakai pola waktu ketika menjalani rutinitas sehari-hari. Mom dapat membiasakan diri untuk mengatakan makan siang pada jam satu, kemudian istirahat dan mandi jam empat sore.

    Buat anak yang sudah mengenal angka, coba perkenalkan dengan jam. Walau belum betul-betul paham, ia dapat mulai membaca jarum pendeknya untuk mengetahui waktu. Misalnya saat jam dinding menunjukkan pukul 16.00, putar jarum jam yang ada di buku ke arah yang sama, lalu ingatkan anak untuk mandi sore dan bersiap untuk makan malam.

  2. Dari Cerita
  3. Untuk memudahkan anak memahami konsep waktu, Mom bisa menggunakan alat bantu seperti buku cerita. Sebagai langkah awal, gunakan soft book yang dilengkapi gambar jam warna-warni. Semakin besar, pilihkan buku yang sesuai dengan tingkat usia anak.

    Agar anak dapat semakin mengerti tentang waktu, tunjukkan buku yang menggambarkan penggunaan waktu dengan aktivitas sehari-hari. Mom dapat memperlihatkan cerita yang memperlihatkan kegiatan yang terjadi di pagi hari seperti karakter anak yang berangkat sekolah, ayam jago berkokok atau ayah yang bersiap untuk berangkat bekerja.

  4. Nyanyian
  5. Selain lewat buku cerita, Mom dapat mengenalkan waktu pada anak dengan menyanyikan lagu yang mungkin telah akrab didengarnya. Ada lagu Bangun Tidur yang menceritakan rutinitas saat pagi hari, Matahari Terbenam yang berisi kejadian saat malam hari atau Nama-Nama Hari yang mengenalkan nama hari. Gunakan lagu-lagu ini untuk mendorong anak untuk mulai mengenalkan disiplin waktu, misalnya setelah bangun segera mandi lalu membersihkan tempat tidurnya.

  6. Alat Penanda untuk Beragam Aktivitasnya
  7. Mengenalkan waktu pada anak-anak yang masih kecil memang cukup rumit, apalagi jika tanpa media bantu. Selain menggunakan jam besar dengan jarum panjang dan pendek untuk menunjukkan waktu, Mom juga dapat menggunakan penanda waktu spesial bermodalkan stiker. Misalnya di pagi hari, buatkan jadwal kegiatan dan tempelkan stiker kesukaannya untuk memperlihatkan apa saja yang harus dikerjakan anak-anak.

    Jangan lupa lakukan dengan cara yang menyenangkan, sehingga anak dapat memahami konsep waktu dengan lebih mendalam. Selamat mencoba!

Yuliana Yoeli
makasih info nya
anita fajarwati
Yuk ajarkan anak2 mengHargai waktu
Explore More

Apresiasi Anak Kepada Orangtua

Article- 02 Sep 2014

Belajar Makin Seru Lewat Kegiatan Memasak...

Article- 27 Feb 2017

Beberapa Cara Memulai Kebiasaan Anak...

Article- 07 Nov 2013