Hi Mom!
Login/Register di sini
Menu
Home Tentang Kami Ruang Anak Ruang Mom Loyalty Program Berita

Yuk, Jaga Kualitas Tidur Anak

Bermain memang jadi kegiatan wajib bagi anak, tapi jangan sampai tak mengenal waktu hingga membuatnya kurang istirahat ya, Mom. Menurut penelitian Health System University of Michigan, anak pada usia sekolah membutuhkan waktu tidur 9-12 jam setiap hari. Dalam jurnal Epidemiology & Community Health (2013) juga dinyatakan bahwa waktu tidur yang tidak teratur mempengaruhi kemampuan otak dalam menyimpan dan mempelajari informasi baru. Tentu ini bepengaruh besar pada perkembangan kecerdasannya.

Featured Story

Selain Menyehatkan, Makanan ini Baik Buat Kecerdasan Anak

 

Tidur merupakan satu aktivitas penting untuk memulihkan stamina. Tubuh anak menjadi lebih bugar dan terhindar dari stres atau depresi. Anak yang memiliki kualitas tidur yang baik ditandai dengan: mudah tertidur dalam waktu 15-30 menit, mudah terbangun pada waktunya bangun, serta mampu terjaga dan berkonsentrasi dalam menjalani hari. 

 

Sayangnya, tak jarang anak enggan diminta untuk tidur karena masih ingin bermain. Beberapa cara berikut bisa Mom lakukan supaya anak bisa tidur teratur:


Jam tidur teratur

Atur jadwal tidur anak. Umumnya anak memiliki dua waktu tidur utama: siang dan malam. Usahakan si Kecil tidur dan bangun dengan jadwal yang sama sehingga istirahatnya lebih berkualitas dan efesien


Rutinitas sebelum tidur

Pastikan anak tidur dalam keadaan tubuh yang bersih. Agar lebih nyaman, Mom boleh sesekali menyiapkan air hangat untuk air mandinya. Lalu sebelum anak menarik selimutnya, luangkan waktu Mom untuk mendongeng atau sharing apa pun yang sesuai dengan usia anak


Kamar anak nyaman

Baik dari tempat tidur, pencahayaan, hingga dekorasi kamar, pastikan semuanya mampu memeberikan kenyamanan bagi anak untuk tidur


Cek aktivitasnya

Memiliki ragam aktivitas menyenangkan sepanjang hari dapat membuat istirahat terasa lebih enak. Mungkin Mom tidak bisa mengawasi aktivitasnya secara penuh, namun tetap pastikan tidak ada yang menggangu pikirannya. Untuk memeriksanya, selain menanyakan langsung kepada anak, Mom bisa menanyakan ke guru atau pengasuhnya.

Nikmah Kuncahyo
yupz betul itu
Nikmah Kuncahyo
terima kasih infonya
Explore More

Mari menabung sejak dini

Article- 12 Mar 2012

Membiasakan Anak Hidup Bersih

Tips & Trick- 23 Dec 2016

Bila Si Kecil Mengalami Luka, Apa yang...

Tips & Trick- 08 Dec 2015